Hasyim Muzadi Dilarikan ke RS Karena Kelelahan

Hasyim Muzadi Dilarikan ke RS Karena Kelelahan

Muhammad Aminudin - detikNews
Jumat, 06 Jan 2017 18:40 WIB
Hasyim Muzadi Dilarikan ke RS Karena Kelelahan
Foto: Ari Saputra/detikcom
Malang - Anggota Wantimpres KH Hasyim Muzadi tengah mendapatkan perawatan intensif di Rumah Sakit Lavalette, Kota Malang. Pengasuh Ponpes Al-Hikam ini dilarikan ke rumah sakit karena kelelahan.

Dari pantauan detikcom, keluarga besar kiai kelahiran Tuban, Jawa Timur, itu duduk-duduk di luar ruang ICU RS Lavalette, Jumat (6/1/2017). Sanak keluarga banyak berdiam untuk menunggu perkembangan kesehatan mantan Ketua Umum PBNU itu.

Pihak rumah sakit mengatakan Hasyim Muzadi masih dalam perawatan di ruang ICU. "Iya, di ruang ICU sekarang," jawab petugas jaga di ruang pelayanan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Abdul Hakim Hidayat, putra sulung Hasyim, membenarkan orang tuanya tengah menunggu hasil uji laboratorium dari sampel yang diambil pagi tadi.

"Abah masuk pagi tadi, sekarang masih observasi, menunggu hasil lab," katanya saat berbincang dengan detikcom di RS Lavalette, Jalan WR Supratman, Kota Malang, Jumat petang.

Abdul Hakim mengatakan Hasyim dibawa ke rumah sakit karena kelelahan. "Hanya butuh istirahat, bisa mungkin karena lelah. Karena beliau juga sudah sepuh, usia 73 sekarang," sahutnya.

Ditambahkan, sebelum dilarikan ke rumah sakit, Hasyim tengah berada di kediamannya, Jalan Cengger Ayam, Kota Malang, yang juga lokasi Ponpes Al-Hikam.

"Abah datang hari Minggu kemarin, dari Jakarta sama Ibu. Selama di luar kota memang mondar-mandir, Jakarta-Yogyakarta, Semarang, terus balik Jakarta dan pulang ke Malang," ungkapnya.

Abdul Hakim juga menyebutkan, selama berada di ruang ICU, Hasyim masih dapat berkomunikasi dengan baik. Keluarga mengharapkan segera ada perkembangan positif hingga bisa dipindahkan ke ruang inap. "Mohon doanya, agar bisa segera pulih. Ini nunggu hasil lab saja supaya bisa dipindah ke ruangan," tuturnya.
Hasyim Muzadi Dilarikan ke RS Karena KelelahanFoto: M Aminuddin
(gik/van)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads