"Ini kan alih golongan dari brigadir ke perwira, kemudian kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi. Sehingga mereka sudah resmi setingkat lebih tinggi dan alih golongan," kata Kapolda Metro Jaya Irjen M Iriawan usai memimpin upacara Korps Raport di Mapolda Metro Jaya, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Selatan, Jumat (30/12/2016).
Dalam upacara itu, Iriawan berpesan kepada para anggotanya untuk menjaga amanah tersebut. Ia berharap kenaikan pangkat itu dapat menjadi motivasi untuk kinerja yang lebih baik lagi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Kapolda juga berpesan agar pangkat yang dimiliki tersebut tidak membuat 'silau' anggota. "Nggak boleh, itu jelas. Kan dia karakter, dedikasi, dan penampilan semua ada di sana," ungkapnya.
Secara keseluruhan, personel perwira menengah (pamen) yang naik pangkat sebanyak 287 orang, perwira pertama (pama) sebanyak 693 orang, bintara sebanyak 2.870, dan tamtama sebanyak 223 orang.
Sementara itu, yang naik pangkat dari kompol jadi AKBP sebanyak 98 orang, naik pangkat dari AKP ke kompol sebanyak 179 orang, dari iptu ke AKP sebanyak 81 orang. Sementara dari pangkat ipda ke iptu sebanyak 508 personel.
Berikut 10 perwira yang naik pangkat dari AKBP ke kombes:
1. Kombes Pol Herry Heryawan, Kapolresta Depok
2. Kombes Pol Ulung Sampurna Jaya, Kapolresta Bandara Soekarno-Hatta
3. Kombes Pol Kuncung Suyanto, Analis kebijakan Ditpolair Polda Metro Jaya (kenaikan pangkat penghargaan)
4. Kombes Pol Sudiro, Analis Kebijakan Bidkum Polda Metro Jaya
5. KomBes Pol Suharyanto, Analis Kebijakan Ditreskrimum Polda Metro Jaya
6. Kombes Pol Suparmo, Penyidik Madya Ditresnarkoba Polda Metro Jaya
7. Kombes Pol Suryadi, Analis Kebijakan Ditpamobvit PMJ
8. Kombes Pol Suwarna, Kabag Renmin Ditpamobvit Polda Metro Jaya
9. Kombes Pol Suyanto, Penyidik Madya SPN Lido Polda Metro Jaya
10. Kombes Pol Zahrudin, Analis Kebijakan Yanma Polda Metro Jaya. (mei/idh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini