Polisi Diduga Diserang ISIS, Komisi III DPR: Ancaman Terorisme Nyata!

Polisi Diduga Diserang ISIS, Komisi III DPR: Ancaman Terorisme Nyata!

Wisnu Prasetiyo Adi Putra - detikNews
Kamis, 20 Okt 2016 11:44 WIB
Polisi Diduga Diserang ISIS, Komisi III DPR: Ancaman Terorisme Nyata!
Foto: Ilustrasi oleh Mindra Purnomo/detikcom
Jakarta - Kapolsek Tangerang Kota dan anggotanya diserang pria bergolok yang diduga menjadi bagian dari kelompok radikal Islamic States Iraq and Syria (ISIS). Komisi III DPR menyebut akan segera menyempurnakan pembahasan revisi UU. No 15 tahun 2013 tentang pemberantasan tindakan terorisme.

Anggota Komisi III DPR RI Arsul Sani menyebut meski gembong teroris seperti Santoso telah tewas tidak berarti ancaman terorisme hilang di negeri ini.

"Pagi tadi itu saya lihatnya memang harus diakui ancaman terorisme ada nyata. Meskipun Santoso dilumpuhkan bukan berarti hilang. Polanya kan begitu ada yg dilumpuhkan lalu muncul sel-sel baru," kata Arsul di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (20/10/2016).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Arsul menambahkan, salah satu pencegahan aksi terorisme adalah dengan menyempurnakan revisi UU Terorisme yang masih digodok. Aspek pemberantasan juga perlu dilengkapi.

"Ini tantangan Pansus dalam pembahasan bahwa kita harus miliki rezim perundangan pemberantasan terorisme yang lengkap. Tapi di sisi lain enggak buka ruang untuk pelanggaran HAM yang lebih luas lagi," ungkap Arsul.

Baca Juga: Penyerangan Brutal di Tangerang: Stiker ISIS, Tusuk 5 Polisi dan Lempar 'Bom'

Sebelumnya, Kabag Penerangan Umum Mabes Polri Kombes Martinus Sitompul pelaku yang menyerang Kapolsek Tangerang dan 4 anggotanya diduga bagian dari ISIS.

"Pelaku diduga ISIS," ujar Kabag Penum Divhumas Polri Kombes Martinus Sitompul, ketika dikonfirmasi, Kamis (20/10/2016).

Informasi yang diperoleh detikcom, pelaku membawa sejumlah atribut yang berkaitan dengan ISIS. Insiden penyerangan berawal ketika Effendi dan keempat anggota sedang bersiap melakukan pengamanan demo buruh di depan Pol Lalu Lintas Yupentek, Jl Perintis Kemerdekaan, Tangerang pukul 07.30 WIB. Tiba-tiba pelaku datang ke lokasi dan menyerang kelimanya.

Pelaku kemudian dilumpuhkan dengan ditembak tiga kali di bagian paha dan kakinya. Saat ini pelaku diamankan polisi. Sejumlah barang bukti dari pelaku, salah satunya stiker diamankan polisi.

(wsn/imk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads