Truk Tangki LPG Berhasil Dievakuasi, Tol Jagorawi Kembali Dibuka

Truk Tangki LPG Berhasil Dievakuasi, Tol Jagorawi Kembali Dibuka

Rivki - detikNews
Minggu, 04 Sep 2016 17:56 WIB
Truk Tangki LPG Berhasil Dievakuasi, Tol Jagorawi Kembali Dibuka
Evakuasi Truk LPG 20 Ton/ Foto: dok. Polres Kab. Bogor
Jakarta - Truk tangki LPG yang menutup tol Jagorawi arah Ciawi berhasil dievakuasi. Truk tersebut berhasil dievakuasi menggunakan 4 crane dan sudah dibawa ke SPBE Ciawi. Jalan tol saat ini sudah dapat dilalui.

"Sekarang sudah kami evakuasi dan sudah kami buka. Lalin sekarang sudah bergerak baik dari arah Puncak mau pun arah dari Jakarta," ujar Kapolres Kabupaten Bogor AKBP Dicky Gading Pastika, saat dikonfirmasi, Minggu (4/9/2016), pukul 17.35 WIB.

Sedangkan kondisi di jalur Puncak arah Jakarta sudah diberlakukan sistem 1 arah pada pukul 17.50 WIB. "Untuk di Puncak arah Jakarta sudah kita berlakukan sistem one way," ucapnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dicky mengatakan, meski tol sudah dibuka, kendaraan masih berjalan perlahan karena volume kendaraan yang sangat padat.

"Sekarang kendaraan sudah mulai bergerak karena sebelumnya dari arah Puncak ke Jakarta sempat ditutup 40 menit," ucapnya.

Dicky meminta pengendara tetap tertib meski lalu lintas berlangsung dalam kondisi padat. "Kami imbau untuk tetap tertib demi kelancaran," sambung Dicky. (rvk/Hbb)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads