Rumah Makan di Bintaro Sektor IX Terbakar, Lima Mobil Damkar Diterjunkan

Rumah Makan di Bintaro Sektor IX Terbakar, Lima Mobil Damkar Diterjunkan

Kartika Sari Tarigan - detikNews
Kamis, 16 Jun 2016 00:48 WIB
Rumah Makan di Bintaro Sektor IX Terbakar, Lima Mobil Damkar Diterjunkan
Foto: Ilustrasi oleh Edi Wahyono
Jakarta - Kebakaran melanda sebuah rumah makan di wilayah Bintaro, Tangerang Selatan. Lima unit mobil pemadam kebakaran diturunkan ke lokasi untuk memadamkan api.

"Infonya yang terbakar sebuah rumah, tapi data belum dapat. Sudah lima mobil yang diluncurkan ke lokasi kebakaran," kata petugas Dinas Pemadam Kebakaran Tangerang Selatan Dede saat dikonfirmasi lewat telepon, Kamis (16/6/2016).

Dede menyebut petugas tiba di lokasi pukul 00.15 WIB untuk melakukan pemadaman api. "Sudah meluncur, sudah ada petugas di lokasi," ujar Dede.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Warga yang berada di lokasi mengatakan, api mulai terlihat sekitar pukul 00.00 WIB. Api berasal dari sebuah rumah makan siap saji tepatnya di Jalan Bintaro Utama, Sektor IX.

"Di warung makan Jawa, tadi jam 00.00 WIB api sudah mulai membesar tapi belum sempat merembet ke bangunan lainnya. Di sampingnya ada kebun kosong," kata seorang saksi mata Abdulrahman saat dihubungi lewat telepon.

Abdulrahman menyebut, sempat terjadi kemacetan karena bangunan yang terbakar menjadi tontonan warga yang sedang melintas. Belum diketahui apa penyebab kebakaran dan berapa kerugian akibat peristiwa ini. (hri/hri)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads