Masih Ada APTB Masuk Jakarta, Ahok: Nanti Kami Derek ke Luar

Masih Ada APTB Masuk Jakarta, Ahok: Nanti Kami Derek ke Luar

Bagus Prihantoro Nugroho - detikNews
Senin, 07 Mar 2016 12:45 WIB
Foto: Rengga Sancaya
Jakarta - Meski sudah dilarang, namun masih tampak beberapa bus APTB yang melintas di dalam kota Jakarta. Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menyatakan tak segan-segan menderek bus itu ke luar.

"Paling kami tangkap. Kami derek kalau macam-macam. Mobil derek kami kuat derek bus lho. Kami ada 32 apa 36 (bus) yang baru, tenang saja," kata Ahok di Balai Kota DKI, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Senin (7/3/2016).

Ahok membantah jika aturan ini dikeluarkan mendadak. APTB disebut Ahok sudah diperingatkan sejak tahun lalu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



Tetapi kemudian Pemprov DKI memberikan toleransi kepada APTB karena armada bus TransJakarta masih belum cukup. Namun kini Ahok menyatakan armada bus yang ada sudah cukup untuk warga.

"Mereka itu sudah kebiasaan menganggap kita toleransi terus kan, takut kasih toleransi masyarakat marah. Saya dimarahin masyarakat sudah biasa, yang penting aman, nyaman. Marah saja sudah," ujar Ahok.

Sementara itu saat ini ada 600 bus baru yang siap dioperasikan. "Bus-bus itu masih menunggu kelengkapan STNK, kata Ahok.


(bpn/aan)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads