Pria WN Malaysia Tewas di Toilet Minimarket, Diduga Sakit

Pria WN Malaysia Tewas di Toilet Minimarket, Diduga Sakit

Mei Amelia R - detikNews
Sabtu, 23 Jan 2016 01:58 WIB
Pria WN Malaysia Tewas di Toilet Minimarket, Diduga Sakit
Foto: Ilustrasi oleh Edi Wahyono
Jakarta - Seorang pria berkewarganegaraan Malaysia ditemukan tewas di dalam toilet di sebuah minimarket di Jl Mangga Besar, Tamansari, Jakarta Barat. Korban diduga meninggal karena sakit.

"Benar ada kejadian itu. Tidak ada tanda-tanda kekerasan di tubuh korban," ujar Kasat Reskrim Polres Jakarta Barat AKBP Didik Sugiarto kepada detikcom, Jumat (22/1/2016) malam.

Korban bernama Reni bin Mohamed (44) ini awalnya pada Jumat (22/1) pukul 17.30 WIB, berjalan di depan minimarket di lokasi. Seorang sopir Go-Jek, Sidur (46) yang melihat korban terjatuh kemudian membantunya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Korban yang saat itu mengeluhkan sakit dada, lalu meminta Sidur mengantarkannya ke toilet untuk buang air kecil. Korban kemudian dibawa ke toilet minimarket tersebut dan ditinggal.

Setelah berada di dalam toilet sekitar 15 menit, korban tidak keluar toilet. Karyawan minimarket kemudian mengetuk pintu toilet dan saat itu korban masih menjawab.

Namun setelah lama korban tidak keluar juga, hingga akhirnya karyawan minimarket tersebut kembali mengetuk pintu toilet namun tidak ada jawaban. Karyawan minimarket tersebut hanya mendengar rintihan korban.

Selanjutnya, karyawan minimarket tersebut memanggil driver Go-Jek yang sedang mangkal. Pintu toilet kemudian didobrak dan diketahui korban sudah tertelungkup di lantai dalam keadaan tidak bergerak. (mei/miq)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads