"Nanti tentunya akan diberlakukan pengalihan arus menuju Ancol," kata Kapolres Jakarta Utara Kombes Susetio Cahyadi ketika dihubungi detikcom Rabu (30/12/2015).
Susetio mengatakan pengalihan arus akan diberlakukan mengikuti kondisi lalu lintas. Tidak ada jam khusus untuk mulai memberlakukan aturan tersebut.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pengalihan arus menuju Ancol akan dibagi melalui empat titik, yaitu dari arah timur, tengah, selatan dan barat. Berikut titik pengalihan arus menuju Ancol.
Dari arah Timur :
1. Terminal Tanjung Priok
2. Pintu Satu Pelabuhan Jl RE Martadinata
3. Jl Baru Ancol Selatan
4. Keluar tol Ancol Timur
Dari arah Tengah :
1. Jl Benyamin Sueb
2. Jl Keluar Tol Kemayoran
3. Jl Budimulya
Dari arah Selatan :
1. Jl Gunung Sahari
2. Jl Mangga Dua Raya
Dari arah Barat :
1. Jl Raya Lodan
2. Jl Kampung Bandan
3. Keluar Tol Ancol Barat. (khf/khf)











































