Satu Hari Jokowi di Paris, Hadiri COP21 Hingga Buka Paviliun

Satu Hari Jokowi di Paris, Hadiri COP21 Hingga Buka Paviliun

Ahmad Masaul Khoiri - detikNews
Kamis, 26 Nov 2015 13:19 WIB
Satu Hari Jokowi di Paris, Hadiri COP21 Hingga Buka Paviliun
Foto: Dok detikcom
Jakarta - Presiden Joko Widodo akan berkunjung ke Paris, Prancis pada Senin (30/11/2015) pekan depan. Apa saja agenda Jokowi selama sehari di Paris?

Jokowi akan menghadiri Conference of Parties (COP) 21 United Nations Framework on Climate Change Convention (UNFCCC) di Paris, Prancis.

"Menlu akan ke Paris weekend ini. Sementara Presiden tanggal 29 November malam sampai 30 November," ujar Jubir Kemlu Arrmanatha Nasir, dalam press brieffing di Kemlu, Jl Pejambon, Jakarta Pusat, Kamis (26/11/2015).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurut Tata, panggilan akrabnya, di COP 21 Jokowi akan menyampaikan penanganan kebakaran hutan dan lahan di Indonesia. Dalam pertemuan itu, pemerintah menginginkan persetujuan dalam rangka mengurangi emisi global dan perubahan iklim.

Di Paris, Jokowi punya agenda lainnya. Dia akan melakukan pertemuan bilateral dengan beberapa pemimpin negara seperti Belanda, Norwegia, Ethiopia, Kenya, Afsel, dan India. Namun belum tentu pertemuan itu akan terjadi seperti yang diharapkan.

"Bisa berkurang atau bertambah," katanya.

Agenda lainnya, Jokowi akan membuka paviliun Indonesia di COP21. "Presiden hanya akan melakukan 3 acara tersebut di Paris, karena Beliau hanya sehari di sana," tutur Tata.

(nwy/erd)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads