Rizal Ramli Sebut Menteri Parpol KW 2, PKB Panas

Rizal Ramli Sebut Menteri Parpol KW 2, PKB Panas

Hardani Triyoga - detikNews
Kamis, 19 Nov 2015 16:04 WIB
Rizal Ramli Sebut Menteri Parpol KW 2, PKB Panas
Foto: Lamhot Aritonang
Jakarta - Menko Kemaritiman Rizal Ramli menyebut sebelum akhir tahun ini bakal ada reshuffle jilid II. Dia pun mengatakan dalam Kabinet Kerja masih ada menteri yang latar belakang parpol dengan kualitas KW 2 dan KW3.

Politikus PKB Daniel Johan tak sependapat dengan Rizal Ramli. Ia melihat latar belakang parpol atau profesional bukan menjadi jaminan kualitas. Untuk diketahui PKB punya 4 menteri di kabinet kerja, yaitu Menteri Desa Marwan Jafar, Menaker Hanif Dhakiri, Menpora Imam Nahrawi, dan Menristek Dikti M Nasir yang merupakan kerabat Ketum PKB Muhaimin Iskandar.

"Saya nggak sependapat. nggak juga (menteri dari partai politik) seperti itu. Bukan jadi jaminan ya. KW2 dan KW 3 itu kan konotasinya tidak pas, buruk," ujar Daniel usai diskusi di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (19/11/2015).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dia menambahkan untuk saat ini, dinilainya menteri dari kalangan parpol bisa optimal dan lebih berani mengambil keputusan.  Menteri dari parpol juga memiliki basis kekuatan dalam dukungan.

Hal ini yang membuat menteri dari kalangan parpol lebih berani ketimbang profesional.

"Menteri dari parpol itu punya kelebihan di basis masyarakat dan parlemen. Itu yang membuat berani. Jadi, menurut kami saja  profesional, politisi, atau non parpol. Kembali lagi ke ke menterinya," sebut Wasekjen PKB itu.

Lanjutnya, Daniel mengatakan yang penting menteri itu punya visi misi yang sama dengan presiden dalam bekerja. Untuk menteri dari PKB dianggap sudah bekerja dan diprediksi aman dari reshuffle.

"Aman itu mah. Kalau menteri itu kembali lagi harus sesuai dengan konsep nawacita. Yang paham risikonya yaitu harus berpikir untuk kepentingan negara," tuturnya. (hat/van)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads