BMKG: Kabut Asap Selimuti Jakarta Hingga 2 Hari ke Depan

BMKG: Kabut Asap Selimuti Jakarta Hingga 2 Hari ke Depan

Nur Khafifah - detikNews
Selasa, 27 Okt 2015 10:02 WIB
BMKG: Kabut Asap Selimuti Jakarta Hingga 2 Hari ke Depan
Foto: dok BMKG
Jakarta - Sebaran asap akibat kebakaran hutan di wilayah Sumatera dan Kalimantan meluas hingga ke Jawa pada ketinggian tertentu, bukan di permukaan. Dalam 2  hari ke depan BMKG memprakirakan wilayah Jakarta masih berpontensi udara kabur (haze).

Demikian pengumuman BMKG dengan tajuk Release Kabut Asap Jakarta yang dikutip detikcom, Selasa (27/10/2016).

BMKG menyatakan, kabut asap terjadi hampir di sebagian besar wilayah Indonesia mulai dari Sumatera, Kalimantan, sebagian Sulawesi, Maluku dan Papua. Kondisi ini dipengaruhi juga oleh El Nino di mana musim kemarau lebih panjang dari normalnya, sehingga berdampak pada bencana kebakaran hutan di wilayah Indonesia hingga saat ini.  

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Baca juga infografis: Indonesia Hilang Ditelan Asap

Pada Senin kemarin, terpantau dari analisis citra satelit Himawari -8 bahwa di wilayah Jakarta dalam 2-3 hari terakhir diselimuti asap tipis tetapi hanya pada ketinggian 3 - 5 km yang berasal dari wilayah Kalimantan dikarenakan udara yang bergerak dari utara menuju sebagian wilayah Jawa.

"Kondisi tersebut tidak mempengaruhi cuaca permukaan di wilayah Jakarta," tulis BMKG.

BMKG menjelaskan, udara kabur (haze) yang berasal dari partikel kering dan udara panas yang menyebabkan jarak pandang pendek dan kelembapan rendah dikarenakan udara dan partikel tersebut tidak dapat naik atau tertahan pada atmosfer lapisan bawah akibat lapisan udara di atas lebih panas daripada lapisan di bawahnya (inversi).

Baca juga: Tak cuma di Jakarta dan Bandung, Fenomena Kabut Juga Ada di Semarang

Seperti diberitakan, suramnya langit Jakarta sendiri telah terpantau sejak Jumat lalu. Suasana serupa juga terpantau di Bandung dan Jember hingga menganggu penerbangan.


(nrl/nrl)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads