Saat DPRD DKI Kunker ke Pulau Dewata, DPRD Bali Lagi Kunker ke Luar Kota

Saat DPRD DKI Kunker ke Pulau Dewata, DPRD Bali Lagi Kunker ke Luar Kota

Ayunda Windyastuti Savitri - detikNews
Kamis, 10 Sep 2015 16:30 WIB
Saat DPRD DKI Kunker ke Pulau Dewata, DPRD Bali Lagi Kunker ke Luar Kota
Foto: CNN Indonesia/Lalu Rahadian
Jakarta - DPRD DKI kunjungan kerja ke Bali. Namun di sana wakil rakyat ibu kota itu tak bisa bertemu dengan DPRD Bali yang ternyata sedang ke luar kota. Tak ada komunikasi?

"Menurut Sekwan sana para anggota dewannya lagi pada kegiatan kunjungan ke luar," kata anggota Komisi D DPRD DKI Bestari Barus soal rombongannya yang tak bertemu DPRD Bali. Hal itu disampaikan Bestari saat dikonfirmasi detikcom, Kamis (10/9/2015).

Bestari Barus menyebut ada 5 agenda utama selama kunker di Bali hingga Jumat (12/9) esok. Namun dari keseluruhan agenda, hanya 4 yang terealisasi sejauh ini.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Hanya 4 yang terealisasi. Kunjungan ke hutan mangrove di Nusa Dua, dialog dengan sekelompok masyarakat di Tanjung Benoa seputar hal tentang manfaat reklamasi, dialog dengan Dinas PU terkait gorong-gorong dan penanganan jalan karena jalannya kok mulus-mulus," urainya kepada detikcom, hari ini.

"Nah, yang ke DPRD tidak dapat bertemu," imbuh Bestari.

DPRD DKI dibagi menjadi beberapa tim melakukan kunker ke berbagai daerah sejak Rabu (9/9) lalu. Daerah-daerah yang dikunjungi antara lain Bali, Bogor, Nusa Tenggara Barat (NTB), Makassar dan lainnya.

(aws/tor)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads