"Menurut Sekwan sana para anggota dewannya lagi pada kegiatan kunjungan ke luar," kata anggota Komisi D DPRD DKI Bestari Barus soal rombongannya yang tak bertemu DPRD Bali. Hal itu disampaikan Bestari saat dikonfirmasi detikcom, Kamis (10/9/2015).
Bestari Barus menyebut ada 5 agenda utama selama kunker di Bali hingga Jumat (12/9) esok. Namun dari keseluruhan agenda, hanya 4 yang terealisasi sejauh ini.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Nah, yang ke DPRD tidak dapat bertemu," imbuh Bestari.
DPRD DKI dibagi menjadi beberapa tim melakukan kunker ke berbagai daerah sejak Rabu (9/9) lalu. Daerah-daerah yang dikunjungi antara lain Bali, Bogor, Nusa Tenggara Barat (NTB), Makassar dan lainnya.
(aws/tor)











































