"Saya (akan) dilantik oleh Presiden sebagai Gubernur Banten, insya Allah di sisa masa bakti 2012-2017 saya akan kejar untuk pembangunan Provinsi Banten," kata Rano di Istana Negara, Jl Veteran, Jakarta Pusat, Rabu (12/8/2015).
Acara pelantikan akan berlangsung pukul 13.00 WIB. Biasanya dalam acara pelantikan, seluruh pejabat negara dan para menteri turut hadir.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Ya tentu kalau dalam pemerintahan itu enggak bisa improvisasi, semua kerja berdasarkan visi misi 5 tahun. Nah ini terus terang 1,5 tahun Banten terlambat karena ada 'tsunami'. Untuk mengejar ini memang memerlukan kerja extra," imbuh Rano.
Ada kabar yang menyebutkan usai pelantikan Rano ini Jokowi juga akan mengumumkan reshuflle kabinet. Ada sekitar enam menteri yang terkena pergantian. (bag/faj)











































