Wapres JK Hadiri Peringatan Hari Veteran Nasional

Wapres JK Hadiri Peringatan Hari Veteran Nasional

Ray Jordan - detikNews
Selasa, 11 Agu 2015 12:20 WIB
Wapres JK Hadiri Peringatan Hari Veteran Nasional
Foto: Ray Jordan
Jakarta - Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) menghadiri acara Peringatan Hari Veteran Nasional 2015. Acara berlangsung di Gedung Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta.

JK tiba di Assembly Hall JCC sekitar pukul 11.20 WIB, Selasa (11/8/2015). JK ditemani Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu dan Menteri Sosial Khofifah Indar Parawangsa.

Ratusan veteran berkumpul di Assemby Hall JCC. Acara diisi dengan penayangan video dan testimoni para pejuang kemerdekaan RI.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Acara ini mengambil tema 'Pengabdian Veteran Republik Indonesia Tidak Akan Pernah Berakhir'. Di ujung acara, Kementerian Sosial memberikan bantuan kepad para veteran.

"Bantuan ini dikhususkan kepada penyandang cacat veteran seluruh Indonesia bersifat multiyears, berupa kursi roda, kaki dan tangan palsu, alat bantu dengar dan kacamata baca," jelas pembawa acara.

Pemerintah juga memberikan tanda kehormatan kepada veteran Indonesia yang diserahkan langsung oleh Wapres Jusuf Kalla didampingi Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu.

"Wakil Presiden Bapak Haji Muhammad Jusuf Kalla akan memberikan secara simbolis Tanda Kehormatan Veteran Perdamaian," kata pembawa acara.

(rjo/aan)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads