Terbanyak di Indonesia, 23 Daerah di Sumut Ikut Pilkada Serentak Tahun Ini

Jelang Pilkada Serentak

Terbanyak di Indonesia, 23 Daerah di Sumut Ikut Pilkada Serentak Tahun Ini

Jefris Santama - detikNews
Selasa, 28 Jul 2015 15:27 WIB
Terbanyak di Indonesia, 23 Daerah di Sumut Ikut Pilkada Serentak Tahun Ini
Medan - Sumatera Utara (Sumut) menjadi provinsi yang daerahnya paling banyak ikut Pilkada serentak tahun 2015 ini. Tercatat 23 kabupaten dan kota yang akan ikut, termasuk Kota Medan.

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumut Mulia Banurea menyatakan, dari 23 daerah tersebut, terdapat 30 pasangan calon kepala daerah yang sudah mendaftar.

"Untuk sampai saat ini, selama dibukanya pendaftaran, sudah ada 30 pasangan calon dari koalisi partai politik. Ini masih sementara datanya," kata Mulia Banurea saat dihubungi, Selasa (28/7/2015).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dijelaskan Mulia, selain 30 pasangan calon kepala daerah, terdapat 5 jalur perseorangan yang mendaftar. Jumlah ini merupakan data awal sejak dibukanya pendaftaran pada Minggu (26/7).

"Dua puluh tiga kabupaten dan kota yang ikut Pilkada di Sumut, ini merupakan terbanyak di Indonesia," sambung Mulia.

Daerah yang ikut Pilkada serentak itu, yakni Kota Medan, Binjai, Sibolga, Tanjungbalai, Gunung Sitoli, dan Pematangsiantar. Kemudian Kabupaten Serdang Bedagai, Tapanuli Selatan, Toba Samosir, Asahan, Labuhanbatu, Pakpak Bharat, Humbang Hasundutan, Samosir, Simalungun, Labuhanbatu Utara, Labuhan Batu Selatan, Karo, Nias Barat, Nias Selatan, Nias Utara, Nias, dan Mandailing Natal. Selama dibukanya pendaftaran calon kepala daerah, ini kata Mulia, terdapat berbagai kendala di berbagai daerah, namun hal itu dapat diselesaikan dengan baik.

"Untuk sejauh ini ya sudah baiklah," ujar Mulia.

Untuk di Asahan, kata Mulia, hingga saat ini baru satu pasangan calon yang sudah mendaftar ke KPU Asahan.

"Kemungkinan besar, di Asahan hanya satu pasangan calon," tutup Mulia. (rul/try)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads