Begini Cara Gubernur Ganjar Cegah Korupsi Urusan Pembahasan RAPBD

Begini Cara Gubernur Ganjar Cegah Korupsi Urusan Pembahasan RAPBD

Septiana Ledysia - detikNews
Sabtu, 20 Jun 2015 16:08 WIB
Begini Cara Gubernur Ganjar Cegah Korupsi Urusan Pembahasan RAPBD
foto: Safir M/CNN Indonesia
Jakarta - Urusan pembahasan RAPBD menjadi urusan rawan korupsi. Ada praktik ‘jual beli’ nilai anggaran. Praktik tak terpuji ini mau tak mau sudah menjadi fakta.

KPK bahkan sudah menangkap tangan beberapa kasus karena suap pembahasan RAPBD ini. Dan yang terbaru di Musi Banyuasin, Sumsel. Seolah uang menjadi dewa, korupsi uang negara menjadi pilihan untuk memperkaya diri.

Bicara soal pembahasan RAPBD, bagaimana cara Gubernur Jateng Ganjar Pranowo mencegah praktik suap itu?

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Dari awal kita sudah lakukan sistem perencanaan dari awal. Planning e-budgeting jadis setiap program harus ada negoisasi. Jika nilainya lebih besar nanti dimasukkan lagi jadi semua nanti muncul disitu. Tidak ada yang ditutupi,” jelas Ganjar di sela-sela diskusi Kompas di FX, Senayan, Jakarta, Sabtu (20/6/2015).

Ganjar sendiri memilih menjawab diplomatis saat ditanya soal pembahasan RAPBD di daerah-daerah di Jateng.

“Korupsi ketahuan kalau sudah diproses jadi saya tidak berani nuduh-nuduh. Kalau ada hal seperti bisa jadi,” tambah dia. (spt/dra)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads