Dalam acara ini, Ani hadir bersama sejumlah para ibu yang tergabung dalam Solidaritas Istri Kabinet Indonesia Bersatu (SIKIB), Jumat (29/5/2015). Di antaranya Herawati Boediono, Ratna Djoko Suyanto, Ingrid Syarief Hasan, Niniek Dipo Alam, dan Sylvia Agung Laksono. Turut hadir pula Tuti Tri Sutrisno serta Karlina Umar Wirahadikusumah.
Untuk mengibur sekitar 75 orang perempuan lanjut usia yang ada di panti, Ani ikut bermain angklung bersama. Ia juga turut bernyanyi seperti lagu 'Bengawan Solo' dan 'Keroncong Kemayoran'. Dia tampak sangat menikmati acara ini.
Tak hanya itu, bahkan Ani mengajak Ibu-ibu SIKIB maju ke depan untuk berjoget bersama para lansia. Ani yang mengenakan baju batik terlihat berdendang saat lagu Terajana dinyanyikan. Ia juga menggerak-gerakan tangan serta kakinya, dan berdansa dengan penghuni panti. Kegiatan tersebut sesekali diselingi dengan cipika-cipiki.
Istri Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu membaur bersama para lansia. Ani sendiri memang beberapa kali datang ke Panti Werdha ini untuk merayakan Hari Lansia. Dua tahun lalu saat masih menjadi Ibu Negara, Ani bersama rombongan SIKIB memberikan bantuan dengan membuat Taman Lansia Sejahtera yang ada di di halaman panti.
"Saya sendiri sudah lansia, karena sesuai peraturan dan literatur, lansia yang sudah berusia 60 tahun. KTP saya sudah seumur hidup. Di rumah saya ada 2 lansia, saya dan pak SBY," kata Ani di hadapan para lansia.
"Oma-oma dan opa-opa harus punya hobi. Walau saya sudah lansia, saya sendiri masih hobi fotografi. Kalau kita happy hatinya itu bisa mempengaruhi kesehatan," imbuhnya.
(Elza Astari Retaduari/Herianto Batubara)











































