Isak Tangis Sambut Kedatangan Jenazah Rahmat di Rumah Duka

Begal Tembak Mati Bos Beras

Isak Tangis Sambut Kedatangan Jenazah Rahmat di Rumah Duka

Yudhistira Amran Saleh - detikNews
Minggu, 22 Mar 2015 01:10 WIB
Isak Tangis Sambut Kedatangan Jenazah Rahmat di Rumah Duka
Jakarta - Jenazah Mamat Surahmat tiba di rumah duka. Kedatangan rombongan yang membawa jenazah almarhum diwarnai isak tangis keluarga.

Rombongan yang membawa jenazah Rahmat tiba di rumah duka yang beralamat di Jl Beli, RT/RW 011/09 Cijantung, Pasar Rebo Jakarta Timur pukul 00.50 WIB, Minggu (22/3/2015). Rombongan bertolak dari RS Polri Kramat Jati.

Begitu rombongan tiba, terlihat sejumlah kerabat terutama yang berjenis kelamin perempuan menitikkan air mata. Tak sampai histeris, namun suasana rumah duka menjadi syahdu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Setelah tiba, jenazah akan dimandikan. Sementara di luar rumah sudah ada persiapan berupa tenda dan kursi.

Rahmat menghembuskan nafas terakhir petang tadi setelah ditembak kawanan begal di Jl Raya Bogor, Jaktim. Kawanan begal itu membawa kantong berisi uang yang awalnya dibawa Rahmat.

(fjr/fjr)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads