Papua Barat Resmi Miliki Polda, Brigjen Paulus Waterpauw Didaulat jadi Kapolda

Papua Barat Resmi Miliki Polda, Brigjen Paulus Waterpauw Didaulat jadi Kapolda

- detikNews
Sabtu, 20 Des 2014 14:52 WIB
Jakarta - Markas Besar Polri resmi mengeluarkan Surat Telegram mengenai penunjukan perwira tinggi dan menengah untuk menempati posisi di Polda Papua Barat. Brigjen Paulus Waterpauw yang menjabat Wakapolda Papua didaulat untuk menjadi Kapolda Papua Barat.

Penunjukan tersebut termaktub dalam Surat Telegram Nomor 2525/XII/2014, tertanggal 19 Desember 2014. Sementara posisi Paulus yang ditinggalkan akan diisi Kombes Rudolf Alberth Rodja yang saat ini mengemban tugas menjadi Wakapolda Sulawesi Tengah.

Kursi Wakapolda Sulteng selanjutnya diisi Kombes Gde Sugianyar Dwi Putra yang masih menjabat Irwasda Polda Papua. Kursi Gde selanjutnya diberikan kepada Kombes Pietrus Waine, Dirreskrimsus Polda Sulsel. Sementara Kombes Heribertus Dahana Resmiwara ditunjuk menggantikan posisi Gde. Dia sebelumnya menjabat Anjak Pidum Bareskrim Polri.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Posisi Wakapolda Papua akan dijabat Kombes Imam Margono yang saat ini menjabat Kabag SDM Korbrimob Polri.

Pergantian juga dilakukan kepada Dirlantas Polda Metro yang dijabat Kombes Restu Budyanto. Perwira Brimob ini akan kembali ke kesatuannya untuk jabatan Kapusdik Brimob Lemdikpol.

Posisi Restu akan digantikan Kombes Risyapudin Nursin yang menjabat Anjak Dikmas Korlantas Polri.

(ahy/aan)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads