Tinjau Proyek Waduk Jati Gede, Hatta: ini Jadi Prioritas

Tinjau Proyek Waduk Jati Gede, Hatta: ini Jadi Prioritas

- detikNews
Rabu, 02 Jul 2014 17:57 WIB
Jakarta - Cawapres Hatta Rajasa menyambangi proyek waduk Jati Gede, Sumedang, Jawa Barat. Hatta menyebut penyelesaian pengerjaan proyek ini akan menjadi prioritas jika terpilih kelak.

Pantauan di lokasi, Rabu (2/7/2014), Hatta beserta rombangan tiba di proyek bendungan Jati Gede sekitar pukul 16.35 WIB. Hatta lalu tampak menyusuri bendungan bersama PPK Pelaksanaan Waduk Jati Gede.

"Inilah proyekk waduk terbesar kedua setelah Jati Luhur. Jati luhur menghasilkan 50000 watt. Yang kedua, kedua prosesnya lama sekali, dimulai sejak tahun 1960an era Bung Karno," katanya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menuru Hatta, proyek waduk ini harus segera selesai. Sebab waduk ini merupakan simbol ketahanan pangan, energi, ekonomi dan lingkungan.

"Dari Era Bung Karno, Pak Hatta sampai saya Menko membahas masalah ini, semua harus kita tuntaskan, ketika saya mundur, ini harus selesai. Saya harap penggenangan air ini Oktober bisa tuntas,"

Untuk itu, pasangan Capres nomor urut satu ini menyatakan bahwa proyek waduk Jati Gede akan menjadi prioritas.

"Ini pasti akan menjadi priroritas, karena kita kekurangan air, ini irigasi 90ribu hektar sawah," katanya.

(idh/dnu)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads