Wagiyo ditangkap personel Yonif 751 Kodam XVII/Cenderawasih yang menggelar razia di Kampung Pilia, Puncak Jaya, Rabu (9/4/2014). Ia kedapatan membawa 1 senjata laras panjang.
Kapendam XVII/Cenderawasih Letkol Arh Rikas Hidayatullah mengemukakan aparat menggelar razia setelah mendapat informasi adanya kegiatan kelompok yang meresahkan masyarakat. "Anggota melumpuhkan salah satu dari kelompok itu bernama Wagiyo Enombe dan merebut sebuah senjata laras panjang," kata Rikas kepada detikcom.
Saat ini, lanjut Rikas, TNI meningkatkan kesiapsiagaan terutama dalam suasana pemilu. Sebab belakangan kelompok bersenjata di Papua terus melakukan serangan. Seperti terjadi di perbatasan RI-Papua Nugini hari ini, pos TNI/Polri ditembak orang tak dikenal.
"Terdengar tembakan sebanyak 3 kali dari arah titik nol batas negara yang diduga dari kelompok Matius Wenda untuk melakukan provokasi," kata Rikas.
Tidak ada korban dalam kejadian tersebut. TNI dan polisi sempat melakukan pengejaran, namun tidak satupun yang berhasil dilumpuhkan. Pelaku penembakan melarikan diri ke dalam hutan.
(try/try)











































