Ikbal yang berprofesi sebagai karyawan salah satu toko bangunan di Bulukumba ini sempat buron selama sehari. Nama dan fotonya sempat masuk Daftar Pencarian Orang (DPO) yang disebar di seluruh Polres jajaran Polda Sulselbar.
"Betul, pelaku sudah menyerahkan diri, sekarang sudah ditahan di Mapolres Bulukumba," ujar Kasat Reskrim Polres Bulukumba, AKP Jamal Fathur saat dihubungi detikcom.
Sebelum membantai istrinya di depan beberapa tetangganya, pasangan suami-istri yang belum lama menikah ini terlibat cekcok lantaran Ikbal terbakar api cemburu. Firawati, tewas bersimbah darah dengan kondisi leher nyaris putus setelah digorok sang suami, tidak jauh dari kediaman mereka.
(mna/jor)











































