Bahkan pada Senin (3/2/2014) kemarin, banjir sempat menenggelamkan komplek itu dengan ketinggian 1,5 meter.
"Air kembali naik saat hujan deras sekitar pukul 05.00 WIB hari ini," ujar pembaca detikcom, Arif Hidayat, Selasa (4/2/2014). Arif merupakan warga Komplek Dosen IKIP Bekasi.
Menurut Arif, genangan tertinggi berada di Blok I yang merupakan pintu gerbang kompleks tersebut. Di blok tersebut ketinggian mencapai dada orang dewasa.
"Semua akses jalan di blok ini terendam banjir," katanya.
Arif menambahkan, kondisi posko banjir yang terletak di Masjid At-Taqwa dekat komplek, masih aman. Meskipun sekitar masjid juga terkepung banjir.
"Ketinggian air di sekitar posko 30-50 cm. Warga yang mau ke posko harus melewati genangan air terlebih dulu," ucapnya.
Informasi yang dikumpulkannya, banjir sudah menenggelamkan komplek ini sebanyak 17 kali dalam sebulan terakhir.
Sementara untuk lalu lintas, jalur utama Jatibening yang menghubungkan Pondok Gede-Kalimalang, menurut Arif masih bisa dilalui kendaraan bermotor. Ketinggian air di daerah tersebut antara 10-30 cm.
(nik/nrl)











































