Gubernur Jabar Minta Aceng Minta Maaf Soal Nikah Siri 4 Hari

Gubernur Jabar Minta Aceng Minta Maaf Soal Nikah Siri 4 Hari

- detikNews
Senin, 03 Des 2012 22:35 WIB
Bandung, - Bagi Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan, pernikahan siri 4 hari Bupati Garut Aceng Fikri dengan Fany Octora telah melanggar etika. Karena itu, Aceng diminta melakukan klarifikasi disertai permintaan maaf kepada masyarakat.

"Saya meminta beliau untuk segera mengklarifikasi kepada masyarakat menyelesaikan semua ini. Tidak akan ditutup-tutupi supaya masyarakat juga tahu dan meminta maaf kepada masyarakat atas kejadian ini," ujar Ahmad Heryawan usai bertemu Aceng Fikri di Gedung Negara Pakuan, Jalan Otista, Bandung, Senin (3/12/2012) malam.

Dalam klarifikasinya, Aceng mengaku menikah siri dengan Fany dan menceraikannya empat hari kemudian. Skandal nikah siri kilat ini, sebut Aher menjadi persoalan publik karena status Aceng sebagai Bupati Garut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ketika ini dilakukan oleh seorang pejabat publik yang harusnya menjadi teladan, mengajarkan etika bagi masyarakat, tentu ini menjadi sesuatu yang mengganggu bagi masyarakat kita," tutur Aher.

Kepada wartawan, Aher mengaku hanya menjalankan instruksi Mendagri Gamawan Fauzi untuk melakukan klarifikasi langsung. Hasil klarifikasi ini akan dibuatkan laporan tertulisnya untuk Mendagri. "Sanksinya urusan Mendagri," tegas Aher.

(fdn/nvc)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads