FB Dihack, Politisi PKS Nasir Djamil Kini 'Jualan' Ipad

FB Dihack, Politisi PKS Nasir Djamil Kini 'Jualan' Ipad

- detikNews
Kamis, 10 Feb 2011 10:01 WIB
Jakarta - Akun Facebook anggota DPR Komisi III dari FPKS Nasir Djamil yakni Nasir Djamil Full, mendadak menjadi pasar barang elektronik. Nasir tidak tahu menahu tiba-tiba dia seperti penjual Ipad, BlackBerry dan sebagainya.

"Facebooknya di-hack kemarin, tiba-tiba jualan elektronik. Ada Ipad, BlackBerry, I-phone, semuanya harganya murah," ujar Nasir kepada detikcom, Kamis (10/2/2011).

Nasir baru menyadari kejadian itu Rabu (9/2) sore. Password akun Facebook politisi vokal itu juga diubah.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kemarin sore saya mau masukkan password. Katanya salah, jadi password saya sudah diubah," keluh Nasir.

Nasir khawatir rekan-rekan di Facebooknya atau di luar itu, memesan alat elektronik. Padahal dirinya tidak memiliki stok apa pun.

"Saya kan nggak punya barangnya. Temen-teman ingatkan saya nanti bisa disalahgunakan orang," tutur dia.

Nasir menduga pelaku yang meng-hack Facebooknya yakni orang yang tidak suka dengan sikap tegasnya terkait Bibit dan Chandra.

"Mungkin ada yang tidak suka dengan statement saya belakangan ini," kata Nasir.

Nasir belum berfikir membuat akun Facebook lagi. Dia masih memiliki akun Facebook lainnya yakni Nasir Djamil.

Sebelumnya rekan Nasir, Adang Daradjatun, juga pernah bernasib sama. Adang merupakan suami saksi kunci kasus dugaan suap terkait pemilihan Deputi Gubernur Senior (DGS) BI, Nunun Nurbaeti.

(nik/nrl)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads