Anggap Tuduhan Istri Sebagai Fitnah, Teguh Prasetya akan Tuntut Balik

Kasus KDRT

Anggap Tuduhan Istri Sebagai Fitnah, Teguh Prasetya akan Tuntut Balik

- detikNews
Selasa, 28 Jul 2009 11:19 WIB
Jakarta - Teguh Prasetya (40) yang dipolisikan istrinya, Mimi Marlina (39), dengan tuduhan KDRT, buka suara. Teguh menuding sang istri telah melakukan fitnah. Dia akan menuntut balik.

"Kalau dikatakan memukul saya tidak memukul, itu fitnah dan saya akan menuntut balik," ujar Teguh  saat dikonfirmasi detikcom, Selasa (28/7/2009).

Petinggi provider seluler papan atas Indonesia ini sangat dirugikan dengan tuduhan-tuduhan yang dilontarkan sang istri. Menurutnya, tindakan sang istri telah mencemarkan nama baiknya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya rasa ini masalah pribadi. Banyak sekali berita-berita dipelintir jauh dari fakta yang ada dan sepertinya sudah berlebihan dan melampaui batas. Harusnya hal tersebut diklarifikasi sebelum menjadi opini publik," ungkapnya.

Teguh menjelaskan, hubungan ia dengan istrinya memang sedang mengalami masalah. Bahkan dalam waktu dekat Teguh berniat untuk menceraikan Mimi.

"Saya masih mempersiapkan cerai di Pengadilan Agama," tegasnya.
(ape/nrl)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads