Revolver 38 Special S&W, Pistol Laris Pilihan Pembunuh Nasrudin

Revolver 38 Special S&W, Pistol Laris Pilihan Pembunuh Nasrudin

- detikNews
Senin, 04 Mei 2009 14:08 WIB
Jakarta - Dilihat dari tembakannya, eksekutor Nasrudin Zulkarnaen diketahui sebagai jago tembak. Informasi yang dikumpulkan detikcom, eksekutor menggunakan pistol revolver kaliber 38 Special S&W (Smith and Wesson) dalam menjalankan aksinya.

Pistol genggam jenis ini termasuk salah satu yang terlaris di pasar Amerika Serikat (AS). Penelusuran detikcom di situs smithwessonhandguns.com, revolver jenis ini merupakan favorit di pabrikan senjata AS sejak lama.

"Salah satu yang terlaris di AS. Revolver Smith & Wesson 38 adalah salah satu pemenang revolver di pasaran," ujar situs itu, Senin (4/5/2009).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ada sekitar 20 model revolver 38 special yang dipajang di situs itu. Ada yang memiliki 5 alur twist (round capacity), ada pula yang memiliki 6 alur twist. Sedangkan pembunuh Nasrudin memilih tipe 5 alur twist.

Jika memiliki 6 alur twist, maka panjang larasnya (moncong pistol) adalah 10,16 centimeter (4 inci), dan jika memiliki 5 alur twist, panjang larasnya adalah sekitar 3 centimeter (1 7/8 inci).

Di situ disebutkan harga revolver 38 Special bervariasi antara US$ 436 sampai US$ 809. Sementara, menurut sumber detikcom, pembunuh Nasrudin membeli pistol itu sekitar Rp 11 juta. 

Sedangkan kamus Wikipedia menulis, revolver 38 Special keluaran S&W ini diperkenalkan saat Perang Dunia II. Bentuknya merupakan penyempurnaan dari revolver 38 keluaran Colt.

Senjata ini sempat digunakan tentara AS di Filipina melawan gerilyawan Moro. Selain digunakan sebagai senjata polisi dan militer, revolver ini biasanya digunakan untuk kompetisi dan pertahanan diri bagi pribadi.

Saat ini, hanya sedikit polisi AS memakai revolver 38 Special S&W. Selebihnya meng-up grade jenis yang lebih tinggi spesifikasinya, seperti kaliber 9 mm Parabellum, kaliber 357 SIG, revolver 40 S&W, revolver 45 ACP atau revolver 45 GAP.

(nwk/nrl)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads