Guna menyongsong tumbuhnya industri 4.0, DPD PDIP Jatim menghadirkan platform bernama Mega Pay yang dapat melayani berbagai pembayaran secara digital. Pengguna dapat membeli tiket kereta api, pesawat, BPJS, pulsa, paket data, serta transfer ke 147 Bank di seluruh Indonesia, dan berbagai pembayaran lainnya.
Platform tersebut disosialisasikan, dalam gelaran Rapat Koordinasi (Rakor) BPEK yang digelar di aula Megawati Soekarnoputri, DPD PDIP Jatim, Rabu (15/12/2021).
Sekretaris DPD PDIP Jawa Timur, Sri Untari Bisowarno mengatakan, aplikasi hasil kerja sama dengan PT Bimasakti ini, merupakan upaya sarana komunikasi bersama rakyat, baik kepentingan bisnis maupun pelayanan. Masyarakat juga dapat mengetahui segala aktivitas partai yang akan ditampilkan di space iklan dalam aplikasi.
"Dengan Mega Pay ini kita bisa masuk ruang digitalisasi dalam upaya untuk pelayanan ke semua unsur partai kita dan semua kader kita. Kami ingin membangun partai dengan membaca bagaimana keinginan rakyat," lanjutnya.
Mega Pay, lanjutnya, dipersembahkan oleh DPD PDI Perjuangan Jatim kepada Ketua Umum, dan bagian dari kecintaan PDIP ke rakyat Indonesia di era digital.
Selain itu, aplikasi tersebut juga diluncurkan dalam rangka ulang tahun partai ke 49 pada 10 Januari 2022 mendatang. Dan hal ini merupakan bukti, bahwa berpartai itu keren serta menyatu pada zamannya.
(fat/fat)