Ini 5 Daerah dengan UMK 2022 Terbesar di Jatim

Ini 5 Daerah dengan UMK 2022 Terbesar di Jatim

Tim detikcom - detikNews
Rabu, 01 Des 2021 09:42 WIB
UMK Jatim 2022
Foto: Tangkapan layar
Surabaya - UMK Jatim 2022 telah ditetapkan. Besaran UMK di 38 kabupaten/kota di Jatim bervariasi, ada yang naik dan ada yang tetap.

Lima daerah di Jatim menjadi daerah yang mempunyai UMK tertinggi dengan besaran di atas Rp 4 juta. Sementara daerah lain berada di bawah Rp 4 juta dengan besaran Rp 1-3 juta.

Lima daerah tersebut adalah Surabaya, Gresik, Sidoarjo, Kabupaten Pasuruan, dan Kabupaten Mojokerto. Kelima daerah tersebut merupakan daerah ring I yang mempunyai kawasan industri. Semua daerah ring I UMK-nya naik Rp 75 ribu.

Berikut besaran UMK untuk 5 daerah ring I Jatim:

1. Kota Surabaya: Rp 4.375.479,19
2. Kabupaten Gresik: Rp 4.372.030,51
3. Kabupaten Sidoarjo: Rp 4.368.581,85
4. Kabupaten Pasuruan: Rp 4.365.133,19
5. Kabupaten Mojokerto: Rp 4.354.787,17 (iwd/iwd)

Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.