"Sudah ditetapkan tersangka dan sudah ditahan untuk 20 hari ke depan untuk pelaku pamer alat kelamin. Warga Kecamatan Kapas," terang Kasubag Humas Polres Bojonegoro, Iptu Fadil saat dikonfirmasi detikcom, Senin (22/11/2021).
Pria yang meneror korban dengan pamer alat kelamin berinisial D (30). Ia merupakan seorang staf tata usaha (TU) di sebuah sekolah di Bojonegoro. Statusnya sebagai tenaga honorer.
"Pelaku berinisial D yang tinggal di salah satu desa di Kecamatan Kapas. Kerja di salah satu sekolah," imbuh Fadil.
Sebelumnya diberitakan, aksi teror alat kelamin terjadi di Bojonegoro. Pelaku pamer alat kelamin kepada perempuan yang melintas.
Aksi tersebut terekam dalam video pendek berdurasi 9 detik. Video tersebut pun sudah beredar di media sosial.
Dalam video singkat tersebut, tampak pelaku yang merupakan seorang pria mengenakan kaus putih kombinasi garis hitam. Pelaku juga mengenakan celana hitam dan bermasker putih.
Awalnya, pelaku duduk di atas motor matic warna merah dengan pelat nomor S, sambil pamer alat kelamin kepada pengendara perempuan yang melintas. Sadar aksinya direkam oleh korban, pria itu tampak ketakutan. Pelaku lalu kabur sambil tangan kirinya berusaha menutupi alat kelaminnya.
"Korbannya cewekku sendiri, di jam 05.30. Pas cari makan pagi di depan ada cowok mencurigakan yaudh sama cewekku di video ternyata mau nunjukin burungnya yang pelecehan," berikut tulisan pengunggah dalam video yang dilihat detikcom, Jumat (19/11/2021).
Simak juga 'Heboh Kasus Pelecehan Seksual: Pamer Kelamin-Begal Payudara':
(sun/bdh)