Polisi Buru Jambret yang Tewaskan Satu Orang di Surabaya

Polisi Buru Jambret yang Tewaskan Satu Orang di Surabaya

Deny Prastyo Utomo - detikNews
Senin, 11 Okt 2021 17:35 WIB
Satu keluarga di Surabaya menjadi korban penjambretan. Korban yang menggendarai motor akhirnya terjatuh.
Lokasi penjambretan di Surabaya/Foto file: Deny Prastyo Utomo/detikcom
Surabaya - Satu keluarga di Surabaya menjadi korban penjambretan hingga satu orang tewas. Kini polisi tengah memburu jambret tersebut.

Seperti yang disampaikan Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya Kompol Mirzal Maulana. Pihaknya menerjunkan tim untuk mem-back up Polsek Sukomanunggal dalam mengungkap kasus tersebut.

"Sudah kami terjunkan Jatanras untuk mem-back up. Semua tim sudah bergerak. Doakan segera tertangkap," kata Mirzal melalui aplikasi percakapan kepada detikcom, Senin (11/10/2021).

Dalam data yang dihimpun, penjambretan terjadi di Jalan Kupang Jaya, Kecamatan Sukomanunggal pada Minggu (10/10) sekitar pukul 21.45 WIB. Saat itu korban mengendarai motor bersama istri dan anaknya.

Jambret menarik tas istri korban hingga mereka terjatuh. Korban mengalami luka cukup parah. Kemudian oleh warga sekitar dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan.

Salah seorang saksi, Oki mengatakan, saat kejadian dirinya mendengar teriakan istri korban. "Jadi terdengar kecelakaan, bruakk. Setelah kecelakaan ada teriakan istrinya minta tolong sama nangis," kata Oki.

Kapolsek Sukomanunggal Kompol Esti Setija Oetami membenarkan kejadian tersebut. "Iya, pertama informasinya laka tunggal. Ternyata dalam lidik itu diduga jambret," kata Esti kepada detikcom.

Esti menambahkan, korban tidak meninggal di lokasi. Namun mengembuskan napas terakhir di rumah sakit. Polisi juga belum bisa meminta keterangan keluarga korban, sebab masih syok.

"Iya suaminya (meninggal)," ujar Esti. (sun/bdh)

Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.