Bupati Sugiri Yakini Patuh Prokes Tak Akan Munculkan Klaster PTM di Ponorogo

Bupati Sugiri Yakini Patuh Prokes Tak Akan Munculkan Klaster PTM di Ponorogo

Charolin Pebrianti - detikNews
Jumat, 24 Sep 2021 13:18 WIB
Bupati Sugiri Yakin Patuh Prokes Tak Akan Munculkan Klaster PTM
Vaksinasi di Ponorogo (Foto: Charolin Pebrianti/detikcom)
Ponorogo - Kemendikbud menyebut ada 165 klaster PTM terbatas di Jawa Timur, Pemkab Ponorogo melakukan berbagai langkah. Selain menerapkan prokes ketat juga melakukan percepatan vaksinasi terus digenjot.

"Mudah-mudahan Ponorogo teratasi, kita kerja keras. Buktinya sekarang sudah membaik," tutur Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko kepada wartawan, Jumat (24/9/2021).

Sugiri menambahkan masyarakat tidak boleh takut berlebihan terhadap COVID-19. Selama menjaga prokes dan patuh anjuran pemerintah bisa tetap beraktivitas seperti biasa.

"Jangan terlalu takut COVID-19, nanti malah repot kalau terlalu takut. Kita bekerja selama jaga prokes serta ikuti anjuran pemerintah," terangnya.

Selain itu, menurut Sugiri, vaksinasi harus terus digenjot. Dia pun meminta ketersediaan vaksin agar terus lancar demi masyarakat Ponorogo.

"Pelajar SMA total ada 74 ribu, sudah 50 persen divaksin, kalau masyarakat umum masih 32 persen," imbuhnya.

Saat ini ada 800 vaksinator di Ponorogo yang siap melaksanakan vaksinasi. Satu nakes biasanya bisa memvaksin 80 hingga 90 orang per hari.

"Saya mohon dengan hormat, kepada Pemerintah pusat dan Pemprov jika ketersediaan vaksin lancar, maka kami yang di bawah ini gembira, rakyat semakin tenang," pungkasnya. (fat/fat)

Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.