Cegah Polemik, DPRD Sarankan Bupati Jember Tak Dapat Honor Pemakaman COVID-19

Yakub Mulyono - detikNews
Jumat, 27 Agu 2021 19:04 WIB
DPRD Jember
Ketua DPRD Jember, M Itqon Syauqi/Foto: Yakub Mulyono
Jember -

Ketua DPRD Jember, M Itqon Syauqi menanggapi soal bupati dan sekda yang menerima honor dari anggaran susunan petugas pemakaman COVID-19. Ia menyarankan bupati mengubah SK.

Sehingga dalam SK itu, bupati sebagai pengarah tidak perlu mendapat honor pemakaman COVID-19. "Ya cukup petugas pemakaman saja yang dapat honor. Mungkin itu saja saran saya," kata Itqon, Jumat (27/8/2021).

Sebab menurut Itqon, honor yang bersumber dari anggaran pemakaman COVID-19 memang rentan menimbulkan polemik di masyarakat. Terutama jika dipandang dari sudut etika.

"Yang memang rawan dari sisi etika. Sebab sumbernya dari pemulasaraan. Kesannya kan kayak gimana gitu," ujarnya.




(sun/bdh)

Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork