Mantab, Satgas COVID-19 Banyuwangi Borong Jajanan PKL Saat PPKM Darurat

Mantab, Satgas COVID-19 Banyuwangi Borong Jajanan PKL Saat PPKM Darurat

Ardian Fanani - detikNews
Rabu, 14 Jul 2021 20:45 WIB
Satgas COVID-19 Banyuwangi Borong Jajanan PKL Agar Segera Tutup
Bupati Ipuk borong jajanan PKL (Foto: Ardian Fanani/detikcom)
Banyuwangi - Satgas COVID-19 Banyuwangi terus melakukan patroli di beberapa lokasi rawan pelanggaran prokes saat PPKM Darurat. Tak hanya swab, mereka juga memborong jajanan PKL yang masih buka di atas pukul 20.00 Wib.

Hal tersebut terjadi di Kecamatan Genteng, Rabu malam (14/7/2021). Ini agar tidak ada kerumunan di beberapa titik.

"Saya beli semua ya pak. Dibungkus ya? Tapi setelah itu langsung tutup ya pak," ujar Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani Azwar Anas.

Usai membungkus makanan dan jajanan, razia dan patroli pun dilanjutkan. Warung PKL pun kemudian tutup.

Menurut Ipuk, mobilitas warga Banyuwangi terus menurun dalam 10 hari PPKM Darurat. Sepanjang perjalanan menuju Kecamatan Genteng, terlihat jalanan Banyuwangi relatif sepi. Toko-toko dan warung telah tutup di atas pukul 8 malam.

"Mobilitas aktivitas masyarakat Banyuwangi relatif menurun selama PPKM Darurat. Indeks mobilitas yang dipantau pemerintah pusat juga menunjukkan penurunan mobilitas. Kami mohon maaf dan mengucapkan terima kasih atas pengertian masyarakat demi keselamatan bersama," kata Ipuk.

Baca juga: Masjid Istiqlal Tiadakan Salat Idul Adha Berjemaah Tahun Ini

Sejak penerapan PPKM Darurat, Satgas Banyuwangi rutin melakukan sidak terutama pada malam hari. Kali ini Satgas melakukan pemantauan di sepanjang perkotaan Kecamatan Genteng mulai pasar Genteng hingga RTH Maron Desa Gentengkulon.

Dalam sidak tersebut diikuti sejumlah pejabat Forpimda. Kapolresta Banyuwangi AKBP Nasrun Pasaribu, perwakilan Kodim Banyuwangi, Polisi Militer, dan lainnya. Meski secara umum mobilitas masyarakat menurun, masih terlihat beberapa warung yang masih buka, dan warga yang tidak menggunakan masker.

Pada mereka Satgas langsung melakukan tes swab antigen. Hasilnya dari 25 orang yang dilakukan swab antigen, dua di antaranya positif.

"Untuk yang positif kami langsung meminta pihak kecamatan untuk menghubungi keluarga. Karena tidak ada gejala yang bersangkutan diarahkan untuk isolasi mandiri yang nantinya akan dikontrol puskemas setempat," kata Ipuk.

Kapolresta Banyuwangi AKBP Nasrun Pasaribu mengatakan, aktivitas masyarakat jauh menurun dibandingkan awal penerapan PPKM Darurat. Satgas melakukan beberapa penyekatan utamanya akses menuju pusat kota Banyuwangi.

Kapolresta mengatakan pihaknya akan menambah jumlah ruas jalan yang dilakukan penyekatan. Penambahan penyekatan akan dilakukan di selatan Kota Banyuwangi.

"Sebelumnya, selain di titik perbatasan kami juga melakukan penyekatan di pusat kota. Rencana, akan segera dilakukan penyekatan di dua atau tiga titik di wilayah selatan, termasuk di Genteng," kata AKBP Nasrun.

(fat/fat)

Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.