Dari tiga daerah tersebut, Bangkalan menempati peringkat pertama dengan konfirmasi positif sebanyak 3.222 kasus dengan 1.043 kasus aktif atau dalam perawatan. Adapun pasien yang sembuh mencapai 1.873 orang dan meninggal sebanyak 306 orang.
Zona merah kedua yakni Ponorogo dengan konfirmasi positif COVID-19, 4.581 dengan kasus 145 kasus aktif. Sedangkan pasien yang sembuh yakni 3.943 orang dan meninggal 493 orang.
Di posisi ketiga zona merah yakni Ngawi dengan konfirmasi kasus positif sebanyak 2.946 dengan 99 kasus aktif. Kemudian yang sembuh sebanyak 2.545 orang dan meninggal 302 orang.
Sementara itu, kawasan Surabaya Raya meliputi Kota Surabaya, Gresik dan Sidoarjo masuk dalam zona oranye. Adapun Sumenep merupakan satu-satunya daerah yang masuk kategori zona kuning.
Berikut rincian sebaran zonasi COVID-19 di 38 kabupaten/kota di Jatim:
Zona Merah: tiga kabupaten yakni Bangkalan, Ponorogo dan Ngawi.
Zona Oranye: Trenggalek, Jember, Sidoarjo, Banyuwangi, Pasuruan, Situbondo, Pacitan, Kediri, Jombang, Blitar, Kota Pasuruan, Tulungagung, Gresik, Kota Madiun, Magetan, Kota Kediri, Kota Malang, Sampang, Kota Probolinggo, Bondowoso, Kota Blitar, Mojokerto, Malang, Nganjuk, Kota Surabaya, Kota Batu, Bojonegoro, Tuban, Kota Mojokerto, Lamongan, Madiun, Lumajang, Probolinggo,
Pamekasan.
Dan Zona Kuning: Kab Sumenep.
Lihat Video: Upaya Pemda Jatim Tekan Beban di RS Karena Lonjakan COVID-19 Bangkalan
(fat/fat)