Ia merupakan Nursam Romdoni, warga Kertosari. Ia seorang sales yang berusaha membayar pajak kendaraannya tepat waktu.
"Jadi saya kumpulkan koinnya selama setahun untuk bayar pajak," kata Nursam kepada wartawan, Kamis (22/10/2020).
"Sehari kadang Rp 10 ribu. Kadang nggak ada sama sekali. Uang itu saya masukkan ke galon air," imbuh Nursam.
Ia membayar pajak mobil pikapnya Rp 1,2 juta. Uang koin tersebut terdiri dari pecahan Rp 100, Rp 500 dan Rp 1.000.
Ternyata, ini bukan kali pertama bagi Nursam membayar pajak dengan uang koin. Ia sudah tiga kali melakukannya. Mulai dari 2018, 2019 dan 2020.
KRI Satlantas Polres Ponorogo Iptu Marjono mengapresiasi apa yang dilakukan Nursam. Menurutnya itu sebagai bentuk taat membayar pajak.
"Terima kasih sekali, ini patut diapresiasi. Mas Nursam ini bisa menjadi contoh warga agar taat membayar pajak," pungkas Marjono. (sun/bdh)