Duda Muda Ini Berharap Punya Anak dari Nenek 72 Tahun yang Dinikahi

Duda Muda Ini Berharap Punya Anak dari Nenek 72 Tahun yang Dinikahi

Sugeng Harianto - detikNews
Senin, 15 Jun 2020 20:36 WIB
Kebahagiaan tengah menyelimuti Yatemi (72), warga Dusun Dolopo, Desa Kepel, Kecamatan Ngetos. Empat hari lalu ia dinikahi oleh Nuryani (36).
Yatemi (72) dan Nuryani (36)/Foto: Sugeng Harianto
Nganjuk -

Nuryani (36) dan Yatemi (72) tengah menikmati hari demi hari sebagai pengantin baru. Meski Yatemi sudah lansia, pasutri yang menikah Kamis (11/6) ini berharap dikaruniai anak.

Bahkan, Nuryani (36) ingin mendapatkan dua anak dari pernikahan mereka. Yatemi yang mendengar keinginan Nuryani hanya bisa tertawa malu tanpa bisa berkata apa-apa.


"Ya masih pengen punya anak nanti. Ingin dua anak," ujar Nuryani kepada detikcom di rumahnya, Dusun Dolopo, Desa Kepel, Kecamatan Ngetos, Nganjuk, Senin (15/6/2020).

Terlepas dari itu, Yatemi mengaku mengagumi ketampanan Nuryani. Menurutnya, benih cinta mereka sudah tumbuh dalam setahun terakhir.


"Ganteng, baik orangnya," terangnya.

Mereka berencana berbulan madu ke Wisata Air Terjun Sedudo, jika pandemi COVID-19 sudah berakhir. Nuryani ingin berlibur dengan wanita yang ia nikahi dengan mas kawin Rp 100 ribu itu.


"Ingin ke Sedudo nanti kalau Corona sudah hilang," lanjut Nuryani.

Pernikahan mereka digelar sederhana pada Kamis (11/6). Meski begitu, pernikahan itu berkesan karena disaksikan kapolsek, camat dan kepala desa setempat. Yang hadir lainnya dibatasi yakni hanya anak, cucu dan keluarga dekat. Itu dilakukan untuk menerapkan protokol kesehatan di tengah pandemi COVID-19.

Halaman 2 dari 2
(sun/bdh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.