"Alhamdulillah terimakasih pak polisi sudah berbagi di tengah wabah Corona. Bisa buat menyambung hidup," ujar Fitri (35), salah satu korban kecelakaan saat dikonfirmasi wartawan, Selasa (19/5/2020).
Kapolres Madiun AKBP Eddwi Kurniyanto mengatakan pemberian bantuan sembako kali ini ditujukan untuk korban kecelakaan yang terdampak COVID-19. Mereka di antaranya adalah anak yatim piatu, janda dari korban kecelakaan dan korban kecelakaan yang mengalami cacat permanen.
"Jadi kita juga peduli terhadap mereka yang jadi korban kecelakaan yang mengakibatkan cacat permanen. Bantuan ini agar bisa dimanfaatkan," kata Eddwi.
Kasat Lantas Polres Madiun AKP Jimmy Heryanto mengatakan lima orang penerima bantuan itu berada di kecamatan Wungu Wonosari, Balerejo, dan Geger.
"Jadi kita kirim langsung ke rumah mereka biar tidak repot biar segera di dimanfaatkan," kata Jimmy.
Jimmy menambahkan, selain sembako, mereka juga menerima vitamin, masker dan antiseptic atau hand sanitizer. "Selain sembako juga kita beri masker juga vitamin serta hand sanitizer," tandasnya. (iwd/iwd)