Pusat Perbelanjaan di Kota Probolinggo Diserbu Warga, Physical Distancing?

Pusat Perbelanjaan di Kota Probolinggo Diserbu Warga, Physical Distancing?

M Rofiq - detikNews
Minggu, 17 Mei 2020 20:33 WIB
pusat perbelanjaan kota probolinggo
Warga antre menunggu masuk ke pusat perbelanjaan di Probolinggo (Foto: M Rofiq)
Probolinggo - Sejumlah pusat perbelanjaan di Kota Probolinggo dipadati warga jelang lebaran. Warga menyerbu pusat perbelanjaan untuk berbelanja kebutuhan lebaran meski saat ini tengah pandemi Corona.

Pihak swalayan dan pusat perbelanjaan mengantisipasi membludaknya pengunjung dengan melakukan pembatasan dan physical distancing antar pengunjung guna mengantisipasi penyebaran virus Corona.

Protokol kesehatan itu dilakukan salah satunya di pusat perbelanjaan KDS (Karunia Damai Sejahtera) di jalan dr Sutomo Kota Probolinggo. Pihak KDS memberi pembatasan kunjungan maksimal 10 orang masuk dan 10 orang keluar untuk kunjungan di lantai 1 maupun di lantai 2. Selain itu pengunjung wajib mengantre di tempat yang sudah disediakan.

Selain itu, pengunjung diwajibkan menggunakan masker dan cuci tangan di wastafel yang sudah disediakan pihak KDS. Sebelum masuk pihak keamanan menyemprotkan hand sanitizer. Jika ditemukan pengunjung tidak menggunakan masker, maka petugas keamanan akan melarang pengunjung untuk masuk berbelanja.

manajer operasional Dept Store KDS Hendra Sentosa mengatakan mendekati lebaran pengunjung terus ramai datang untuk berbelanja. Hendra menegaskan pihaknya melakukan protokol kesehatan guna mengantisipasi penyebaran virus Corona yang semakin luas. Hendara memohon maaf dengan ketidaknyamanan yang dilakukan terhadap pengunjung.

"Ramainya pengunjung terus terjadi mendekati lebaran hingga H-1 lebaran nanti. Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang kami lakukan terhadap para pengunjung maupun pelanggan. Langkah ini kami lakukan demi kebaikan bersama agar penyebaran virus Corona tidak semakin meluas. Dan kami harap pengunjung wajib menggunakan masker dan cuci tangan sebelum berbelanja, agar terhindar dari paparan Corona," kata Hendra kepada detikcom, Minggu (17/5/2020). (iwd/iwd)

Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.