Ketua Rumpun Tracing Gugus Tugas Penanganan COVID-19 di Jatim, dr Kohar Hari Santoso mengatakan empat orang yang terkonfirmasi positif ini tergabung dalam klaster pelatihan petugas ibadah haji di Asrama Haji Embarkasi Surabaya (AHES) beberapa waktu lalu.
"Jadi yang Sumenep ini memang baru diumumkan sekarang klasternya. Tapi ini terkait dengan klaster dari pelatihan haji yang pernah kita sampaikan ke teman-teman," kata Kohar di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Jumat (24/4/2020).
Kohar menambahkan keempat orang ini merupakan peserta pelatihan petugas ibadah haji.
"Memang mereka adalah salah satu peserta dari pelatihan haji yang kita lakukan," imbuhnya.
Sebelumnya, Sumenep dan Sampang dikenal sebagai zona hijau atau daerah yang tercatat tanpa pasien positif corona dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP). Namun, temuan empat kasus COVID-19 ini membuat Sumenep langsung menjadi zona merah.
"Yang pada saat itu Sumenep masih hijau sekarang menjadi merah," kata Sekdaprov Jatim Heru Tjahjono yang juga merupakan Ketua Gugus Tugas Penanganan COVID-19 di Jatim.
Mengenal Kit Reagen Tes Corona yang Stoknya Sering Habis di Lab:
(hil/iwd)