Penumpang Kapal yang Berlibur ke Bali Dihibur Atraksi Sulap dan Lomba

Penumpang Kapal yang Berlibur ke Bali Dihibur Atraksi Sulap dan Lomba

Ardian Fanani - detikNews
Kamis, 26 Des 2019 09:54 WIB
Hiburan khusus bagi penumpang kapal (Foto: Ardian Fanani/detikcom)
Banyuwangi - Salah satu operator kapal penyeberangan di Ketapang-Gilimanuk memberikan hiburan khusus bagi penumpang kapal. Hal ini untuk memberikan kenyamanan bagi wisatawan yang ingin berlibur ke Pulau Bali.

Berbagai hiburan seperti lomba menggunakan life jacket, sulap hingga atraksi robot digelar di atas kapal. Salah satunya yang dilakukan operator kapal motor penumpang (KMP) Dharma Kencana III, Rabu (25/12/2019) malam.

Sambil menunggu perjalanan penyeberangan yang menempuh waktu 1,5 jam, dimanfaatkan operator kapal menggelar berbagai lomba dan atraksi hiburan. Salah satu lomba yang digelar adalah mengunakan life jacket kepada anak-anak.

Selain sebagai hiburan selama di atas kapal, kegiatan ini juga mengedukasi anak-anak untuk mengenal alat-alat keselamatan selama berlayar di laut. Sebelum lomba, mereka diberitahu tata cara memakai dan bagian dari life jacket oleh pramugari kapal. Setelah memahami, barulah lomba dilakukan.


Meski terlihat sulit, namun para peserta lomba antusias memakai life jacket walau sesekali ada yang salah. Usai lomba, para peserta mendapat bingkisan dari panitia. Selain lomba memakai life jacket, penampilan sulap dengan berbagai atraksi juga ditampilkan untuk menghibur para wisatawan selama di atas kapal. Selain itu, tersedia robot bumbleebee salah satu karakter dalam film transformers yang bisa digunakan anak-anak untuk berswafoto.

"Ya senang di atas kapan jadi tak bosan. Karena kalau malam kan tidak kelihatan lautnya. Ada sulap, balon dan bisa foto sama robot," ujar Daffa, salah satu penumpang kapal.

Kegiatan lomba dan hiburan ini mendapat respon positif dari para orang tua. Mereka sangat senang dengan adanya perlombaan ini, terlebih saat memakai alat life jacket pada anak-anak.

"Sering naik kapal 2 kali, tidak pernah ada sebelumnya. Ini memang liburan ke bali rencana 3 hari," ujar Siti Ariyati, wisatawan asal Surabaya.


Tidak hanya diperuntukkan bagi anak-anak, untuk wisatawan dewasa juga disediakan lomba terkait alat keselamatan pelayaran. Meski dalam bentuk kuis, ternyata tidak sedikit para wisatawan yang belum mengetahui alat keselamatan yang ada di kapal penyeberangan. Selain lomba berkaitan dengan alat keselamatan, ada juga lomba gigit koin dan lomba mewarnai.

Sunaryo, Manager Dharma Lautan Utama (DLU) yang membawahi kapal Dharma Lencana III mengaku, pihaknya sengaja menggelar hiburan dan lomba di atas kapal tidak lain untuk memberikan kenyamanan selama berlayar di Selat Bali. Selain itu, kegiatan ini juga untuk edukasi bagi anak-anak mengenal alat-alat keselamatan selama berlayar di laut.

"Kita berharap pemakai jasa yang mau berlibur ke Bali itu sebelum berlibur di Bali itu liburan dulu diatas kapal. Ada badut sulap lomba-lomba. Terutama lomba baju life jacket pelampung kepada anak-anak, lomba menwarnai, kuis dan lain sebagiannya. Kenapa untuk loma anak-anak, paling tidak kita memberi edukasi tentang keselamtan pada saat musibah saat memakai life jacket," pungkasnya.

Dengan diadakan lomba, pihaknya juga berharap para pemakai jasa atau wisatawan yang mau ataupun yang sudah berlibut ke Bali mendapat hiburan tambahan saat berlayar. kegiatan lomba dan hiburan di atas kapal ini berlangsung selama libur natal 2019 dan tahun baru 2020. (fat/fat)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.