Pengelola Tol Sebut Water Barrier yang Bergerak Sendiri Rusak: Kami Ganti

Pengelola Tol Sebut Water Barrier yang Bergerak Sendiri Rusak: Kami Ganti

Muhajir Arifin - detikNews
Selasa, 29 Okt 2019 17:18 WIB
Water barrier yang terlihat bergerak sendiri di video (Foto: Tangkapan layar video)
Pasuruan - Pengelola Tol Pandaan-Malang menyebut water barrier yang bergerak sendiri dan terekam video hingga viral memang tak terisi air. Water barrier tersebut rusak dan bocor.

"Yang bergeser itu water barrier yang tak terisi air. Ada yang bocor," kata Manajer Humas PT Jasa Marga Tol Pandaan-Malang, Agus Tri Antyo, Selasa (29/10/2019).


Agus mengatakan setelah ramai pemberitaan water barrier yang bergerak sendiri, pihaknya langsung menerjunkan petugas ke lokasi, Km 65/b. Water barrier yang rusak diganti dan diisi air.

"Sudah kami terjunkan petugas ke lokasi. Water barrier yang rusak kami ganti dan isi air," terang Agus.


Agus mengatakan kejadian yang viral di video tersebut murni karena faktor alam.

"Selama ini nggak sampai bergerak. Sekarang lagi musim angin. Biasanya aman-aman saja. Kami imbau pengendara hati-hati karena angin kencang," terang Agus.


Simak juga video "Pemotor Nekat Masuk Tol Pandaan-Malang" :

[Gambas:Video 20detik]

(fat/iwd)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.