"Benar, itu kejadiannya hari Jumat. Ada salah tulis di spanduk. Dan sudah saya perintahkan untuk diganti pada hari itu juga," kata Kepala SMAN 14 Muntiani kepada detikcom, Senin (22/7/2019).
Muntiani mengaku, karena adanya foto spanduk tersebut, ia banyak mendapat pertanyaan dari berbagai pihak. Namun ia memilih tenang menanggapinya. Sebab, ia tidak mau membesar-besarkan masalah itu.
"Tadi pagi usai apel siswa juga pak Kepala Cabang Dinas Pendidikan juga sudah ke sini dan menanyakan spanduk tersebut dan sudah saya sudah jelaskan mengenai kesalahan cetak itu," kata Muntiani.
Muntiani mengatakan spanduk salah tulis itu jadi viral berawal dari siswa iseng yang memotret dan kemudian mem-postingnya ke media sosial.
"Tapi yang kadung dijepret itu, namanya anak diposting di instagram. Di instagram ditampani (dilanjutkan) orang lain yang tidak bertanggungjawab di facebook," tandas Muntiani. (fat/iwd)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini