Masih Ada Titik Api di Tengah Sisa Kebakaran Pasar Lawang

Masih Ada Titik Api di Tengah Sisa Kebakaran Pasar Lawang

Muhammad Aminudin - detikNews
Kamis, 18 Apr 2019 11:01 WIB
Pedagang mengais dagangannya/Foto: Muhammad Aminudin
Malang - Beberapa titik api masih muncul di tengah sisa kebakaran di Pasar Lawang. Beberapa unit PMK berusaha memadamkan dan melakukan pembasahan di area kios yang terbakar.

Titik api itu berada di lantai dasar dan lantai dua. Belum ada police line membuat pedagang bebas keluar masatuk di area pasar. Bagian luar juga meluber para pedagang yang menjajakan barang dagangannya.

"Pagi ini muncul titik api yang ada di tujuh kios lantai dasar. Upaya pemadaman dan pembasahan tengah dilakukan, PMK kembali didatangkan dan satu unit tangki air milik BPBD," terang personel Tim Reaksi Cepat Penanggulangan Bencana Kabupaten Malang, Sarianto kepada detikcom, Kamis (18/4/2019).


Dia mengatakan sekitar pukul 05.00 WIB, kebakaran melahap ratusan kios di Pasar Lawang, sudah berhasil dijinakkan. Namun, titik api kembali muncul pagi tadi.

"Ada titik api di lantai dasar, yang berada di 7 kios lantai dasar. Artinya kebakaran belum padam di Pasar Lawang sejak kemarin malam terjadi. Namun sekarang sudah bisa dikendalikan," terangnya.


Bagian kios yang terbakar banyak menjual kain dan barang-barang yang mudah terbakar. Sejak kebakaran terjadi pedagang sudah berusaha menyelamatkan barang-barang mereka dan berlanjut pagi ini.


Rencananya, Tim Labfor Mabes Polri Cabang Surabaya akan datang ke lokasi hari ini, untuk melakukan olah tempat kejadian perkara. Sampai saat ini, belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran.

"Labfor akan melakukan olah TKP, untuk menyelidiki penyebab dari kebakaran bekerjasama dengan tim identifikasi kita," ungkap Kapolres Malang AKBP Yade Setiawan Ujung terpisah.

Tercatat, 359 los menjadi sasaran amukan di jago merah dari sebanyak 1500 kios atau los di area Pasar Lawang. Kerugian ditaksir hampir mencapai Rp 3,5 miliar. (fat/fat)