Beberapa fasilitas baru di Polres Tuban seperti ruang SIBI (Sentral Informasi Bumi Wali), Ruang SPKT, Ruang Konseling, Ruang Sidik Jari dan Ruang Monitor CCTV lalu lintas. Semua ruang tersebut berasa dalam gedung satu atap, Pusat Pelayanan Masyarakat.
Selain itu, fasilitas baru yang juga sudah tampak yakni Ajungan Tunai Mandiri Center, Pujasera Sanika Satyawada, Gedung Serbaguna serta Perumahan Bhayangkara Bumi Wali.
Peresmian fasilitas baru Polres Tuban dihadiri Wakapolda Jatim Brigjen Pol Toni Harmanto dan perwakilan Deputi Bidang Pelayanan Publik Kementerian PAN-RB, Diah Natalisa. Tampak pula Deputi Bidang Reformasi Birokrasi Muhammad Yusuf Ateh, Kapolres Tuban AKBP Nanang Haryono serta Muspida Kabupaten Tuban.
Dengan adanya fasilitas baru, AKBP Nanang Haryono berharap warga Kabupaten Bumi Wali Tuban bisa dilayani dengan sepenuh hati. Kemudian terbebas dari praktik pungli. Seperti semboyan Polres yaitu 'Kuat Mengabdi dan Santun Melayani'.
"Inovasi ini kita buat supaya bisa membantu mempercepat pelayanan kepada masyarakat Bumi Wali Tuban," kata kapolres di mapolres, Rabu (23/1/2019).
Menanggapi fasilitas baru tersebut, Diah Natalisa mengungkapkan kebanggaannya pada Polres Tuban. Ia bangga Polres Tuban berbenah demi menyuguhkan pelayanan terbaik untuk masyarakat.
"Dulu sering kita dengar Polri adalah institusi yang pelayanannya berbelit-belit, namun kita lihat saat ini sudah berubah menjadi institusi yang profesional. Harapan kami adanya pusat pelayanan ini bisa membantu apa yang diharapkan masyarakat yakni pelayanan yang cepat dan profesional," kata Diah di Mapolres Tuban.
Baca juga: Dor! Empat Begal di Tuban Ditembak Mati |
Senada dengan Diah, wakapolda juga mengapresiasi kinerja Polres Tuban. Polres yang baru dua bulan lalu terpilih menjadi Wilayah Bebas Korupsi (WBK). Ia berharap polisi di Tuban selalu bersinergi dengan semua elemen masyarakat dan semua unsur aparat lainnya.
"Saya sangat apreasiasi dengan Polres Tuban. Baru dua bulan lalu meraih WBK kini sudah nantang tahun ini ingin meraih predikat WBBM," tandas wakapolda. (fat/fat)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini