Pipa Gas PGN Meledak Sambar Warung, 3 Orang Luka

Pipa Gas PGN Meledak Sambar Warung, 3 Orang Luka

Amir Baihaqi - detikNews
Jumat, 26 Okt 2018 11:45 WIB
Foto: Istimewa
Surabaya - Pipa gas milik PGN di Jalan Ngagel Madya V meledak dan mengeluarkan api. Api menyambar warung dan 3 orang mengalami luka bakar. Mereka dibawa ke rumah sakit.

Seorang saksi mata, Sholeh (39) mengaku insiden itu terjadi sekitar pukul 08.30 WIB, Jumat (26/10/2018).

"Ledakannya cukup besar seperti bom. Sampai bergetar toko di sini (sebelah barat TKP)," kata Sholeh di lokasi.

Ledakan itu, jelas Anton, menyambar sebuah warung nasi yang berdekatan di lokasi. Akibatnya penjual dan dua orang yang ada di lokasi ikut terbakar.

"Satu penjual perempuan dan dua pembelinya langsung terbakar, mereka menjerit minta tolong," imbuhnya.

Sementara Kapolsek Gubeng, Kompol Sudarto membenarkan peristiwa itu. 1 Unit mobil PMK meluncur ke lokasi memadamkan api. Sedangkan 3 korban luka bakar dibawa ke RSU dr Soetomo.

"Tiga korban luka bakar dievakuasi ke RSU dr Seotomo di lokasi," tambahnya.



Saksikan juga video 'Bocornya Pipa Gas PGN Bikin Emak-emak Repot':

[Gambas:Video 20detik]

(fat/fat)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.