Ini Komentar Risma Soal Peserta Surabaya Marathon dan Biker Adu Bogem

Ini Komentar Risma Soal Peserta Surabaya Marathon dan Biker Adu Bogem

Deni Prastyo Utomo - detikNews
Minggu, 12 Agu 2018 22:37 WIB
Foto: Istimewa
Surabaya - Insiden peserta Surabaya Marathon 2018 dan biker adu bogem, jatuh disenggol motor sport, viral di medsos mendapat respon Wali Kota Tri Rismaharini. Risma mengaku mendapat laporan jika rute salah satu peserta ada yang kedodoran.

"Mungkin ke depan kita akan melakukan evaluasi. Tadi agak kedodoran di barat katanya Pak Tandi. Mungkin kita bisa evaluasi," kata Risma usai Gala Dinner dengan perserta lomba lari di Halaman Balai Kota Surabaya, Minggu (12/8/2018).

Risma mengaku even lari full marathon ini digelar pertama kali dan membutuhkan evaluasi. "Kita baru pertama kali menggelar full marathon ini. Nanti mudah-mudahan tahun depan akan kita perbaiki lagi. Kita evaluasi lagi," tambah Risma.

Wali kota perempuan pertama di Surabaya ini mengakui rute full marathon harus benar-benar sesuai dengan standarnya. Sehingga tahun ini, rute dipindah di Jalan Embong Malang untuk start dan finishnya.

"Kenapa tidak ke Grand City, karena salah satu rutenya itu harus lurus. Jadi tidak boleh belok. Jadi kita benar-benar haru profesional," ujar Risma.

Risma menjelaskan ingin menjual Kota Surabaya dalam bidang olah raga.

"Even ini sebenarnya untuk menjual Kota Surabaya juga. Kalau olah raga kan ada sportivitasnya. Kita melatih warga Surabaya juga tertib dan menjadi tuan rumah yang baik," tegas Risma.

Ke depan, jelas Risma, peserta akan ditambah lagi. Apalagi even kali ini peserta membeludak.

"Ini kemarin sudah ditutup satu hari masih banyak yang mencari tiket. Saya bilang ke Pak Tandi pokoknya jangan sampai mengecewakan peserta. Tapi nanti kita lihat kesiapan kita. Alhamdulillah para sponsor juga senang mensponsori kegiatan marathon ini," tambahnya.

Surabaya Marathon 2018 itu sendiri diikuti oleh 4.300 peserta dari 30 negara. Ajang lomba lari yang digelar Pemkot Surabaya berkerjasama dengan Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) untuk memperingati HUT ke-73 RI.

Even berskala internasional ini melombakan kategori nasional, open dan master (Usi 40 tahun ke atas) dalam empat kategori dengan jarak full marathon 42 Km, half marathon 21 Km, 10 Km dan 5 Km. (fat/fat)
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.