Sebelum Ditemukan Semburan Baru, Warga Mencium Bau Gas di Sawah

Sebelum Ditemukan Semburan Baru, Warga Mencium Bau Gas di Sawah

Sugeng Harianto - detikNews
Minggu, 12 Agu 2018 17:28 WIB
Temuan semburan gas di sawah warga/Foto: Sugeng Harianto
Ngawi - Temuan dua sumur bor yang menyemburkan gas ditemukan warga sekitar, cukup mengagetkan. Sebelumnya, warga mencium bau gas di sumur bor warga.

Menurut Kepala Dusun Ngepeh Desa Bendo Kecamatan Padas, Suharwito, awalnya bau gas ini tercium warga sekitar bernama Kasno (42). Kasno pun mencari asal bau gas tersebut. Saat dicari asal bau dari celah tanah, rupanya bau gas dari pipa sumur.

"Kasno mencoba menyalakan api, ternyata menyala," kata Kepala Dusun Ngepeh Desa Bendo Kecamatan Padas, Suharwito (42) kepada detikcom di lokasi, Minggu (12/8/2018).


Suharwito menjelaskan, dua sumur bor yang menyemburkan gas itu memiliki jarak sekitar 2 Km.

Dikatakan Suharwito, dua sumur bor itu sama-sama memiliki kedalaman sekitar 30 meter dengan diameter pipa paralon 2,5 inchi. Untuk sumur milik Sadikan berada di tengah sawah, sedangkan sumur milik Sukinem tertanam di dasar sungai yang airnya mengering karena kemarau.

Sumur milik Sukinem ini, jelas Suharwito, diberi cerobong bambu dengan panjang 1 meter. Karena pipa paralonnya mengalami kerusakan setelah tertimbun tanah.


Pasca semburan air berpasir di Desa Sidolaju, Kecamatan Widodaren, Ngawi, kali ini muncul semburan gas di dua sumur pompa milik petani. Lokasinya pun berbeda.

Jadi total ada 3 titik lokasi semburan gas di Ngawi. Salah satunya keluar dari sumur milik Muhajir warga Dusun Karasan, Desa Waruk Tengah Kecamatan Pangkur. Dan dua sumur bor petani di Dusun Ngepeh, Desa Bendo, Kecamatan Padas, Sadikan (50) dan Sukinem (45). (fat/fat)
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.