H-1, Baru Tiga Parpol Daftarkan Calegnya ke KPU Sidoarjo

H-1, Baru Tiga Parpol Daftarkan Calegnya ke KPU Sidoarjo

Suparno - detikNews
Senin, 16 Jul 2018 17:25 WIB
Foto: Suparno
Sidoarjo - H-1 jelang pendaftaran bakal calon anggota legislatif (bacaleg) Pileg 2019 ditutup, baru tiga parpol yang mendaftarkan calonnya ke KPU Kabupaten Sidoarjo.

Menurut Ketua KPUD Sidoarjo Mokhammad Zaenal Arifin hingga hari ini, bacaleg yang mendaftar baru tiga parpol. Di antaranya, Partai Hanura, Partai Golkar, Partai Perindo.

"Sampai saat ini patai politik yang mendaftarkan calegnya baru tiga," kata Zaenal kepada wartawan di kantor KPU Sidoarjo Jalan Cemengkalang, Senin (16/7/2018).

Zaenal menambahkan, deadline pendaftaran bacaleg ditutup, Selasa (17/7/2018) pukul 24.00 WIB. Bila sampai batas waktu yang ditentukan tidak ada lagi, maka KPU Sidoarjo menutup pendaftaran.

"Syarat wajib yang harus dipenuhi oleh caleg di antaranya harus mengisi formolir, B1, B2, B3, dan AD/ART, serta SK kepengurusan partai di tingakat kabupaten. untuk sementara yang mendaftarkan calegnya rata-rata hampir tiap parpol mendaftarkan 50 calegnya," tambah Zaenal.

Sementara Ketua DPD Parta Perindo Sidoarjo, Edy Setyo Budi membenarkan hari ini pihaknya menyerahkan berkas pendaftaran ke KPU. Dari Partai Perindo, pihaknya mendaftarkan 50 caleg. Dari pendaftaran tersebut untuk kuota 30 persen dari wanita, terpenuhi.

"Target Partai Perindo di Sidoarjo ini harus merata. Artinya tiap dapil ada dua caleg, karena kami mengharapkan memenuhi target yakni 12 kursi," tegas Edy saat di KPU Sidoarjo.

Di tempat terpisah Ketua DPC PDIP Tito Pradopo mengaku pihaknya akan mendaftarkan calegnya hari terakhir, Selasa (17/7). Hal itu dilakukan secara serentak dilakukan di seluruh Indonesia.

"Ini instruksi DPP PDIP untuk mendaftarkan calegnya besok. Kami mengharapkan kursi yang ada di DPRD Sidoarjo untuk PDIP yakin bertambah," jelas Tito. (fat/fat)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.