Ketemu Petani Tebu Jadi Momen Gus Ipul Kenalkan Puti

Pilgub Jatim 2018

Ketemu Petani Tebu Jadi Momen Gus Ipul Kenalkan Puti

Muhammad Aminudin - detikNews
Kamis, 07 Jun 2018 20:11 WIB
Foto: Muhammad Aminudin
Malang - Calon Gubernur Jawa Timur Saifullah Jusuf (Gus Ipul) memberi perhatian besar kepada petani tebu. Dia hadir dalam Refleksi Keprihatinan Petani Tebu 2018 yang digelar Andalan Petani Tebu Rakyat Indonesia (APTRI).

Momen itu sekaligus dimanfaatkan Gus Ipul untuk mengenalkan Puti Guntur Soekarno yang menjadi pasangannya maju di kontestasi Pilgub Jawa Timur 2018.

"Kalau ngomong gula, sudah pasti semua paham. Saya mau kenalkan Mbak Puti, biar kenal. Jadi kalau bicara gula akan ingat Mbak Puti," ucap Gus Ipul disambut sorak petani di Hotel Ubud, Kota Malang, Kamis (7/6/2018).


Gus Ipul kemudian menayangkan sebuah video durasi pendek yang memperlihatkan Puti tengah berduet dengan grup band Wali. "Mbak Puti ternyata merdu suaranya saat berselawat. Sangat cocok dengan saya," ujar Gus Ipul.

Cagub nomor urut 2 ini berharap, para petani bisa mendownload rekaman video sholawat Mbak Puti dengan Wali. "Jangan lupa dan jangan pelit untuk membagi videonya kepada yang lain ya," tuturnya.


Setidaknya ada tiga video berisi lagu yang ditayangkan Gus Ipul di hadapan petani. Semua dilakukan usai memberikan motivasi serta dukungan terwujudnya kesejahteraan petani tebu Jawa Timur.

"Kami harus mampu menjawab tantangan, bagaimana menjaga produksi, harga, serta kebijakan pemerintah di tingkat provinsi demi kesejahteraan petani," ungkap Gus Ipul. (iwd/iwd)
Berita Terkait